Aman! Tips Mudah WA Tetap Terlihat Centang Satu

0

Tandaseru – Anda pasti sering mengirim pesan melalui WhatsApp. Nah, bagi Anda yang diam-diam sudah baca chat tapi terlanjur malas untuk membalasnya, rupanya ada loh cara bikin chat tetap centang satu di WA!

WhatsApp adalah aplikasi chatting bersifat pribadi yang paling mudah digunakan. Sayangnya, fitur yang ada di WhatsApp tampak kurang ramah untuk tipe yang suka nge-read tapi malas balas chat.

Sekarang Anda bisa membuat pengirim berfikir kalau Anda belum menerima chat yang dikirimkan. Dengan aplikasi GBWhatsApp, Anda dapat membuat chat yang ada di pengirim tetap terlihat centang satu.

Begini cara bikin chat tetap centang satu meski sudah dibaca:

  • Pertama Anda harus menginstall aplikasi GBWhatsApp di smartphone Anda. Sekilas tampilan ini sangat mirip dengan WA pada umumnya.
  • Kemudian lakukan registrasi nomer WA yang biasa digunakan, lalu klik “Next,”
  • Selanjutnya pilih “ikon titik tiga” yang ada dipojok kanan atas, lalu pilih “Privacy”.
  • Setelah itu, Anda pilih “Blue Ticks” dan pilih “Hide for all contact dan Hide for all group”. Berfungsi untuk megatur apakah status centang biru ingin Anda tampilkan atau tidak ketika pesan sudah terbaca.
  • Selanjutnya, Anda pilih “Second Ticks” dan pilih “Hide for all contact dan Hide for all group”. Inilah yang berfungsi untuk tetap menampilkan centang satu pada setiap chat yang masuk melalui WA si pengirim meskipun Anda telah membacanya.
  • Sekarang Anda bisa mencobanya dengan mengirim pesan menggunakan aplikasi GBWhatsapp.

Demikianlah cara bikin chat tetap centang satu. Kini Anda nggak perlu takut lagi orang lain kesal karena belum membalas chatnya. Mereka akan berfikir bahwa chat-nya belum terkirim. Seru kan, selamat mencoba!

3 Comments
  1. ผลบอลสด

    … [Trackback]

    […] Info to that Topic: tandaseru.id/2019/02/09/cara-chat-tetap-centang-satu/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Find More Information here to that Topic: tandaseru.id/2019/02/09/cara-chat-tetap-centang-satu/ […]

  3. non gamstop casinos

    … [Trackback]

    […] Read More Info here to that Topic: tandaseru.id/2019/02/09/cara-chat-tetap-centang-satu/ […]

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.