Jokowi Terima Kunjungan Senat Republik Ceko

0

Tandaseru – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima kunjungan delegasi senat Republik Ceko di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (17/9) pagi ini. Dalam sambutannya, Presiden menekankan komitmen Indonesia untuk terus bekerjasama dan meningkatkan hubungan dengan Republik Ceko di berbagai bidang.

“Saya berkomitmen untuk terus memajukan kerjasama dengan Republik Ceko di berbagai bidang khususnya di bidang perdagangan dan industri,” kata Jokowi.

Ia menyampaikan, Ceko merupakan sahabat lama bagi Indonesia. Ceko juga merupakan salah satu negara di Eropa yang pertama kali mengakui kemerdekaan Indonesia. Presiden juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan Ceko kepada Indonesia sebagai anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB 2019-2020.

Sementara itu, Presiden Senat Republik Ceko Millan Stech menyampaikan hubungan bilateral yang selama ini terjalin antara kedua negara berlangsung baik. Karena itu, menurutnya, Indonesia dan Ceko memiliki peluang besar untuk meningkatkan kerjasama.

“Kami sangat menghargai bahwa Ceko dan Indonesia memiliki hubungan bilateral yang sama sekali tidak ada masalah dan kami sangat merasa peluang besar untuk masa depan,” ujar dia.

Comments are closed.