MRTJ Investigasi Lokasi Jatuhnya Parapet

0

JAKARTA (!) – PT Mass Rapid Transit Jakarta (MRTJ) bergerak cepat melakukan investigasi di lokasi jatuhnya parapet (pagar) MRT di Jalan Wijaya II.

Seperti diutarakan Sekretaris Perusahaan, Tubagus Hikmatullah, Direktur Konstruksi segara melakukan investigasi di lapangan dengan melibatkan kontraktor dan konsultan.

Saat ini kondisi jalan sudah dibuka kembali setelah selesai dilakukan proses pembersihan, sementara pemasangan parapet dihentikan sementara sampai hasil investigasi selesai.

“Mudah-mudahan siang ini hasil investigasi keluar,” kata Tubagus, di Jakarta, Sabtu (4/11).

Baca Juga:

Dia juga menjelaskan  pengendara sepeda motor yang menjadi korban sudah mendapatkan perawatan dan saat ini korban sudah keluar dari Rumah Sakit Pusat Pertamina.

Jatuhnya parapet MRT itu terjadi saat pemasangan OCS Parapet dengan beban tiga ton menggunakan crane truck berkapasitas 10 ton di Jalan Wijaya II, Jakarta Selatan pada pukul 21.00 WIB.

Beruntung parapet yang jatuh masih tertahan oleh crane truck dan parapet yang sudah terpasang, sehingga pengendara motor yang jadi korban selamat dari maut.

Leave A Reply

Your email address will not be published.