Warna-Warni Indonesia

Harga Referensi CPO dan Biji Kakao Turun Pada April 2017

JAKARTA – Harga referensi produk crude palm oil (CPO) dan biji kakao turun masing-masing sebesar 7,63 persen dan 6,58 persen untuk periode April 2017.

Berdasarkan keterangan resmi yang disiarkan Kementerian Perdagangan pada Rabu (29/3), penurunan harga referensi kedua produk tersebut ditetapkan dalam Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 18/M-DAG/PER/3/2017 tentang Penetapan Harga Patokan Ekspor (HPE) atas Produk Pertanian dan Kehutanan yang Dikenakan Bea Keluar.

Dalam peraturan tersebut, harga referensi produk CPO untuk penetapan Bea Keluar (BK) periode April 2017 sebesar 762,88 dolar AS per metrik ton. Sebelumnya, pada periode Maret 2017, harga referensi produk ini mencapai 825,90 dolar AS per metrik ton. Harga tersebut turun sebesar USD 63,02 atau 7,63% dari periode Maret 2017, yaitu.

“Saat ini, harga referensi CPO menurun, tetapi masih berada pada level di atas 750 dolar AS. Untuk itu, pemerintah mengenakan BK untuk CPO sebesar 3 dolar AS per metrik ton untuk periode April 2017,” ujar Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri Kementerian Perdagangan Oke Nurwan.

BK CPO untuk April 2017 tercantum pada Kolom 2 Lampiran II Huruf C Peraturan Menteri Keuangan No.13/PMK.010/2017 sebesar 3 dolar AS per metrik ton. Harga tersebut turun dari BK CPO pada periode Maret 2017 sebesar 18 dolar AS per metrik ton.

Sementara itu, harga referensi biji kakao pada April 2017 sebesar 1.971,07 dolar AS per metrik ton, turun dari 2.109,86 dolar AS per metrik ton pada periode Maret 2017. Penurunan ini dipengaruhi oleh penurunan harga internasional produk tersebut.

Turunnya harga referensi tersebut berdampak pada penetapan Harga Patokan Ekspor (HPE) biji kakao yang juga mengalami penurunan sebesar 7,27 persen dari 1,830 dolar AS per metrik ton pada periode bulan sebelumnya menjadi 1,697 dolar AS per metrik ton pada April 2017.

Penurunan harga referensi biji kakao menyebabkan BK biji kakao turun dari 5 persen menjadi 0 persen sebagaimana tercantum pada kolom 1 Lampiran II Huruf B Peraturan Menteri Keuangan No.13/PMK.010/2017. Hal ini terjadi pertama kali sejak biji kakao dikenakan BK pada April 2010.

Adapun HPE dan BK komoditas produk kayu dan produk kulit tidak berubah dari periode bulan sebelumnya.

2 Komen
  1. … [Trackback]

    […] Read More to that Topic: tandaseru.id/2017/03/27/harga-referensi-cpo-dan-biji-kakao-turun-pada-april-2017/ […]

  2. … [Trackback]

    […] Find More here on that Topic: tandaseru.id/2017/03/27/harga-referensi-cpo-dan-biji-kakao-turun-pada-april-2017/ […]

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com