© 2021 - Tandaseru.id.
Managed by PT. Media Garda Bangsa
Mendagri: Kepala Daerah Terpilih Wujudkan Janji Kampanye
JAKARTA (!) – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengingatkan agar kepala daerah terpilih hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2017 memperhatikan aspek pertumbuhan dan pemerataan ekonomi yang berkeadilan dengan memastikan proyek infrastruktur rampung tepat pada waktunya
Menurut Mendagri, gubernur dan wakil gubernur terpilih dapat mewujudkan janji-janji kampanyenya dan penyerapan anggaran juga menjadi hal yang mesti menjadi fokus kerja kepala daerah.
“Segera konsolidasikan dengan jajaran, menginventarisasi janji-janji kampanye untuk dapat dituangkan dalam APBD Perubahan,” ujar Tjahjo melalui pesan singkat, Kamis (11/5) seperti ditulis dalam laman Kemendagri. Sejumlah kepala daerah yang menang dalam Pilkada serentak 2017 akan dilantik Presiden Joko Widodo, Jumat (12/5).
Tjahjo mengingatkan, pemerintah daerah harus bersinergi dengan pemerintah pusat. Selain menjalankan programnya sendiri, pemerintah daerah diharapkan juga memastikan proyek strategis pemerintah pusat terus berjalan.
“Segera koordinasi dengan DPRD, Forkopimda, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh adat untuk masing-masing ambil peran mensinergiskan dan memastikan program strategis dari pemerintah pusat terlaksana,” ujar Tjahjo.
Tjahjo mengatakan, saat pelantikan besok, Presiden Jokowi juga akan menyampaikan pesan-pesan kepada kepala daerah terpilih. Mereka diharap betul-betul melaksanakan pesan Presiden itu. “Bangun hubungan tata kelola pemerintahan daerah secara efektif dan efisien dengan pemerintah pusat,” lanjut dia.(arh)