Di 34 Provinsi, Kementerian PUPR Mulai Program Perluasan PKT Senilai Rp1,2 Triliun

0

ACEH (tandaseru) – Kementerian PUPR memperluas cakupan Program Padat Karya Tunai (PKT/cash for work) di luar program PKT rutin tahun 2020, dengan total anggaran Rp1,2 triliun untuk mendukung Program Pemulihan Ekonomi Nasional.

Program PKT tersebut mencakup pekerjaan revitalisasi saluran drainase jalan nasional sepanjang 5000 Km dan pengadaan material tambalan cepat mantap (CPHMA). Direncanakan program ini dapat menyerap tenaga kerja sekitar 28.000 orang dalam 3 bulan.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan Program PKT Kementerian PUPR dilaksanakan melalui pembangunan infrastruktur yang melibatkan masyarakat/warga setempat sebagai pelaku pembangunan, khususnya infrastruktur berskala kecil atau pekerjaan sederhana yang tidak membutuhkan teknologi.

“Selain untuk mempercepat pemulihan ekonomi dan meningkatkan daya beli masyarakat, PKT juga bertujuan mendistribusikan dana hingga ke desa/ pelosok. Pola pelaksanaan PKT nanti juga harus memperhatikan protokol physical & social distancing untuk pencegahan penyebaran Covid-19,” ujar Menteri Basuki.

Untuk revitalisasi saluran drainase jalan nasional yang dilaksanakan dengan skema PKT dialokasikan anggaran sebesar Rp1 triliun yang tersebar di 34 Provinsi.

Alokasi anggaran tersebut dibagi untuk revitalisasi saluran drainase jalan nasional di Wilayah Barat (Sumatera, Jawa, Bali, Kalimantan) sebesar Rp587 miliar dan Rp413 miliar untuk di Wilayah Timur (Nusa Tenggara, Sulawesi, Maluku, Papua).

Berdasarkan data Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Marga, sebaran pelaksanaan program Padat Karya revitalisasi drainase jalan nasional di Sumatera sepanjang 1.668 Km dengan alokasi anggaran Rp309 miliar.

Untuk pulau Jawa dan Bali akan dikerjakan sepanjang 773 Km dengan anggaran sebesar Rp154 miliar. Kemudian untuk pulau Kalimantan akan mencakup revitalisasi drainase sepanjang 807 Km dengan anggaran Rp124 miliar.

Pekerjaan serupa juga dilakukan pada Kepulauan Nusa Tenggara dengan target revitalisasi drainase sepanjang 341 Km dengan anggaran Rp71 miliar. Sementara di pulau Sulawesi akan dikerjakan 953 Km dengan anggaran Rp189 miliar, dan di kepulauan Maluku yang dikerjakan sepanjang 230 Km dengan anggaran Rp70 miliar. Di Papua akan dilakukan revitalisasi drainase 225 Km dengan anggaran Rp81 miliar.

 

5 Comments
  1. … [Trackback]

    […] Read More here on that Topic: tandaseru.id/2020/08/29/di-34-provinsi-kementerian-pupr-mulai-program-perluasan-pkt-senilai-rp12-triliun/ […]

  2. pop over here

    … [Trackback]

    […] Info to that Topic: tandaseru.id/2020/08/29/di-34-provinsi-kementerian-pupr-mulai-program-perluasan-pkt-senilai-rp12-triliun/ […]

  3. … [Trackback]

    […] Information on that Topic: tandaseru.id/2020/08/29/di-34-provinsi-kementerian-pupr-mulai-program-perluasan-pkt-senilai-rp12-triliun/ […]

  4. … [Trackback]

    […] Read More here on that Topic: tandaseru.id/2020/08/29/di-34-provinsi-kementerian-pupr-mulai-program-perluasan-pkt-senilai-rp12-triliun/ […]

  5. ai ดูดวง

    … [Trackback]

    […] Here you will find 29259 more Information on that Topic: tandaseru.id/2020/08/29/di-34-provinsi-kementerian-pupr-mulai-program-perluasan-pkt-senilai-rp12-triliun/ […]

Leave A Reply

Your email address will not be published.