Gagal Berlibur ke Indonesia, Mantan PM Malaysia Najib Razak Dicekal Imigrasi

1

Tandaseru – Imigrasi Malaysia resmi mencekal mantan Perdana Menteri Malaysia Dato Sri Najib Tun Abdul Razak dan istri Datin Sri Rosmah Mansor untuk bepergian ke luar negeri.

Pengumuman tersebut disampaikan Imigrasi Malaysia melalui akun facebook resmi Jabatan Imigrasen Malaysia yang sudah dibagikan 1.780 kali dan “like” 3,9 ribu kali di Kuala Lumpur, Sabtu.

Sementara itu Najib Razak melalui akun faceboook-nya yang di-posting pada hari yang sama menyampaikan informasi akan berlibur ke luar negeri untuk beristirahat setelah Pilihan Raya Umum (PRU) ke-14 atau Pemilu ke-14.Postingan Najib tersebut mendapat like 8,8 ribu dan dibagikan 1.716 kali dengan komentar yang beragam.

Jumat malam beredar informai di grup Whatsapp kalau Najib Razak berencana berlibur ke Indonesia dilengkapi dengan nomer pesawat dan jet pribadi yang digunakan. Kepala Jabatan Imigrasi Malaysia, Dato Mustafar Bin Haji Ali ketika diwawancarai wartawan Sabtu pagi masih menyampaikan kalau Najib tidak dicekal.

Pada Sabtu pukul 11.58 Najib melalui twitter @NajibRazak menyampaikan dirinya telah diberi informasi kalau Jabatan Imigrasi Malaysia tidak mengizinkan dirinya dan keluarga bepergian ke luar negeri.”Saya menghormati arahan tersebut dan akan bersama keluarga dalam negara,” katanya.(Ant)

Comments are closed.