Misteri! Telur Terpopuler Instagram Menetas, Ini Pesannya

1

Tandaseru – Awal Januari lalu, akun Instagram @world_record_egg mengunggah foto telur di Instagram yang berhasil memecahkan rekor dunia dengan mengumpulkan lebih dari 52 juta kali like.

Foto sebuah telur yang dinamai “Eugene” ini diunggah pertama kali pada 5 Januari lalu. Mulanya hanya ingin mengalahkan like dari kiriman Kylie Jenner yang bertahan hampir setahun dengan jumlah terbanyak lebih dari 18 juta like.

telur-instagram-cover

Unggahan pertamanya disertai dengan pesan “Mari kita catat rekor dunia dan dapatkan kiriman yang paling banyak disukai di Instagram. Mengalahkan rekor dunia saat ini yang dipegang Kylie Jenner (18 juta)! Kita dapatkan ini,” tulis akun @world_record_egg.

Pasca dari unggahan pertamanya, telur Instagram Eugene ini diceritakan mulai retak dan akhirnya pecah yang diabadikan melalui sebuah unggahan video. Lantas, apa pesan dari semua ini?

Rupanya foto telur Instagram Eugene ini bagian dari kampanye kesadaran kesehatan mental. “Eugene” menjadi simbol dari perasaan tertekan (pressure) yang sering dirasakan orang-orang utamanya ketika aktif di media sosial.

“Akhir-akhir ini saya mulai retak. Tekanan media sosial menghantui saya. Jika kalian merasakan hal yang sama, ngobrol dengan seseorang!” tulis Eugene.

Hal ini membuktikan bahwa merasa tertekan akibat media sosial adalah hal yang wajar dan tak perlu merasa malu untuk mengakuinya.

Eugene juga mengajarkan kita yang  cenderung “menuhankan” jumlah like dan follower dalam bermain media sosial.

“Fiuh! Aku merasa lebih baik sekarang. Jika kamu juga merasa tertekan, kunjungi talkingegg.info untuk mencari tahu lebih lanjut. Ayo kini buat daftar bersama-sama,” tulis akun @world_record_egg.

Pemilik akun, Chris Godfrey, mengaku awalnya ia tidak ingin mempromosikan apa-apa hanya berusaha mendapatkan banyak like. Namun siapa sangka Eugene dapat memiliki lebih dari 10 juta pengikut instagram.

Tim yang mengelola akun telur Instagram itupun membantah jika mereka dibayar untuk berkampanye.

3 Comments
  1. ostheimer dieren

    … [Trackback]

    […] Find More Information here on that Topic: tandaseru.id/2019/02/08/telur-instagram-menetas-ini-pesannya/ […]

  2. site

    … [Trackback]

    […] Information to that Topic: tandaseru.id/2019/02/08/telur-instagram-menetas-ini-pesannya/ […]

  3. ufabtb

    … [Trackback]

    […] Read More to that Topic: tandaseru.id/2019/02/08/telur-instagram-menetas-ini-pesannya/ […]

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.