Kejam, Tiga Penjara Neraka Dunia ini Bikin Merinding

5

JAKARTA (!) – Setelah penjara terbrutal, ternyata ada beberapa penjara neraka di Asia. Bukan hanya siksaan, penjara tersebut bahkan terkenal menelan nyawa jutaan narapidana di dalamnya.

Penasaran kan seperti apa tampilan ketiga penjara neraka di Asia itu? Berikut ini ulasannya, siap-siap merinding.

Kamp 22, Korut

Siapa yang tak kenal Korea Utara atau Korut? Ternyata di sana ada tahanan paling menyeramkan!

Kem Konsentrasi Hoeryong atau dikenal Kem 22, yang terletak di daerah terpencil itu disebut juga sebagai neraka dunia!

Lokasi itu dikelola oleh kediktatoran komunis, kebanyakan dari tahanan yang ada di sana merupakan tahanan politik, yang bahkan seringkali tidak bersalah dan diberi label musuh politik.

Menurut peraturan di Korut, mereka yang dianggap bersalah, semua anggota keluarganya akan ikut dipenjara termasuk anak-anak, bahkan sampai ada yang dijatuhi hukuman dalam tiga generasi.

Ada yang disiksa, ada pula yang melakukan kerja paksa, yang paling sadis yaitu dijadikan bahan eksperimen medis!

Kamp Masanjia, China

Berada di dekat Shenyang, wilayah Liaoning di China, kamp kerja paksa ini bisa dibilang sebagai penjara paling mengerikan di dunia akibat siksaan brutal, kerja paksa serta kehidupan layaknya di neraka yang diterima para narapidananya.

Sejak 1999, banyak tahanan agama, praktisi Falun Gong yang kerap ditahan bahkan tanpa diadili. Metode penyiksaannya sangat kejam, mulai dari memaksa mereka melepas kepercayaannya dengan disodorkan tongkat kejut listrik, ada juga yang digantung pada plafon.

Bukan cuma itu, penyiksaan lain dilakukan di tempat tidur, diberikan obat penghancur saraf, diisolasi, pemerkosaan dan masih banyak lagi.

Penyikasaan mereka berlanjut, saat mereka secara sistematis diuji darahnya, lalu dijadikan donor hidup, sebelum akhirnya dikirim ke pusat transplantasi untuk dibunuh. Bahkan berdasarkan bukti yang beredar ada kurang lebih 1,5 juta tahanan terbunuh di tempat itu.

Penjara Phu Quoc

Rumah tahanan yang berada di desa Cay Dua, Phu Quoc, Vietnam Selatan ini dibangun oleh penjajah Perancis untuk para tentara komunis. Di atas tanah 400 hektar penjara Phu Quoc dijuluki sebagai penjara neraka.

Lokasi tersebut dijadikan penjara untuk para tahanan perang, komunis dan napi yang tersangkut kasus politik. Tidak ada belas kasihan bagi para narapidana di sana.

Mereka akan dijemur di bawah matahari sambil di sulut timah panas sampai kulit mereka melepuh dan pingsan. Jika ada yang melawan, napi tersebut akan dipukul kepalanya bahkan ditembak.

Jangan harap ada kasur serta makanan gratis, narapidana akan dimasukan ke sangkar yang terbuat dari kawat berduri layaknya binatang.

Tidak ada ampun, mereka dipukuli hidup-hidup, disorot lampu berintensitas tinggi sampai mata mereka buta, ada pula yang dirontokkan giginya serta dibakar.

Dijuluki Coconut Tree Prison atau penjara pohon kelapa ini, dilindungi 10-15 lapis kawat berduri di sekelilingnya, terdapat 4 batalyon serdadu bersenjata yang berpatroli 24 jam. Bahkan pemantauan dilakukan dari laut hingga udara.

Catatan sejarah menuliskan, hampir 40 ribu tahanan yang berada di penjara yang berdiri pada 1967 itu. Sampai 1973, ada 4 ribu jiwa meninggal dunia dilansir dari luavietours.com pada 2017 lalu.

Pada 1993 sampai saat ini, penjara tersebut dijadikan museum dengan patung ilustrasi yang menggambarkan kondisi tahanan kala itu.

3 Comments
  1. 뉴토끼

    … [Trackback]

    […] Here you can find 61430 more Info to that Topic: tandaseru.id/2018/01/23/kejam-tiga-penjara-neraka-dunia-ini-bikin-merinding/ […]

  2. reading breaking news says

    Reading, PA News, Sports, Weather, Things to Do http://readingnews.us/

  3. blote tieten

    … [Trackback]

    […] Read More on on that Topic: tandaseru.id/2018/01/23/kejam-tiga-penjara-neraka-dunia-ini-bikin-merinding/ […]

Leave A Reply

Your email address will not be published.